Kamis, 02 Juli 2009

Penerimaan Mahasiswa Baru Politeknik Negeri Sriwijaya Tahun Akademik 2009/2010

Penerimaan Mahasiswa Baru
Politeknik Negeri Sriwijaya
Tahun Akademik 2009/2010

Politeknik Negeri Sriwijaya adalah lembaga pendidikan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan Vokasi berbasis kompetensi, Menghasilkan Sarjana Ahli mAdya (A.Md.) dan Sarjana Sains Terapan (S.S.T.)

KURIKULUM
Pendidikan D III : dilaksanakan selama 3 (tiga) tahun (6 semester), tiap semester terdiri dari 21 minggu ; tiap minggu 35 jam pelajaran, total jam kuliah efektif 4410 jam. Program pendidikan menitikberatkan pada ilmu-ilmu terapan dengan teori 45% dan praktek 55%.

Pendidikan D IV : dilaksanakan selama 3 semester, tiap semester terdiri dari 21 minggu ; tiap minggu 35 jam pelajaran, total jam kuliah efektif 2205 jam. Perkuliahan diawali matrikulasi selama 4 minggu untuk persiapan masuk Program Diploma IV. Program pendidikan menitikberatkan pada ilmu-ilmu terapan dengan teori 45% dan praktek 55%.

FASILITAS
Politeknik Negeri Sriwijaya dibangun di atas tanah seluas ± 102.468 m² dengan luas bangunan ± 34.650 m² terdiri dari gedung administrasi, ruang kuliah, studio gambar, laboratorium dan bengkel. Dilengkapi dengan sarana kantin, masjid, perpustakaan, poliklinik, sarana olahraga, lab. internet dan sarana lain seperti:

* Hot Spot Area dengan bandwidth 3 Mbps
* Fasilitas Video Teleconference
* Fasilitas ATM (Anjungan Tunai Mandiri)
* Fasilitas Pembayaran SPP melalui SPC (Student Payment Centre)
* SAC (Self Access Centre)
* e-library (Digital Library)

1. Program Pendidikan

Bidang Rekayasa

- Jurusan Teknik Sipil
Akreditasi A (011/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/X/2004)

- Jurusan Teknik Sipil
Program Studi Teknik Perencanaan Jalan dan Jembatan (D-IV)

- Jurusan Teknik Mesin
Akreditasi B (008/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/VII/2004)

- Jurusan Teknik Elektro Program Studi Teknik Listrik
Akreditasi B (007/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/VII/2004)

- Jurusan Teknik Elektro Program Studi Teknik Elektronika
Akreditasi B (007/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/VII/2004)

- Jurusan Teknik Elektro Program Studi Teknik Telekomunikasi
Akreditasi B (011/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/X/2004)

- Jurusan Teknik Kimia
Akreditasi B (001/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/X/2005)

- Jurusan Teknik Komputer
Akreditasi B (013/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/X/2006)

Bidang Tata Niaga

- Jurusan Akuntansi
Akreditasi B (007/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/VII/2004)

- Jurusan Administrasi Niaga
Akreditasi A (013/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/XI/2004)

- Jurusan Manajemen Informatika
Akreditasi C (014/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/X/2006)

- Jurusan Bahasa Inggris Bisnis Pariwisata & Perhotelan
Akreditasi C (015/BAN-PT/Ak-IV/Dpl-III/X/2006)
2. Syarat Calon

1. BIDANG REKAYASA : Lulusan SMA/Man Jurusan IPA atau SMK Jurusan yang sejenis
BIDANG TATA NIAGA : Lulusan SMA/Man Jurusan IPA/IPS/Bahasa atau SMK Jurusan yang sejenis
Program D-IV Perancangan Jalan dan Jembatan : Lulusan D-III Teknik Sipil
Program D-IV Teknik Energi : Lulusan SMA/Man Jurusan IPA atau SMK Jurusan yang sejenis
2. Umur maksimum 23 tahun pada tanggal 1 agustus 2009 (Khusus D-III)
3. Berkelakuan baik & berbadan sehat (tidak buta warna untuk Jurusan T. Elektro, T. Kimia & Program Studi D IV Teknik Energi)
4. Warga Negara Asing sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2007 tentang Persyaratan dan Prosedur bagi Warga Negara Asing untuk menjadi mahasiswa pada Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia
3. Masa Pendaftaran

21 Juli – 5 Agustus 2009 di Politeknik Negeri Sriwijaya
4. Prosedur Pendaftaran

1. Mengisi Formulir Pilihan Program Studi dan mengambil Formulir Setoran Pendaftaran dengan menunjukkan Ijazah dab STL (Surat Tanda Lulus), SKHUN dan SKHU Asli (Khusus D-IV menunjukkan Ijazah dan Transkrip Asli), tidak boleh diwakilkan
2. Membayar biaya ujian masuk :
Rp. 155.000,- untuk 1 Pilihan
Rp. 175.000,- untuk 2 Pilihan
Rp. 175.000,- untuk Program StudiD-IV
3. Mengambil Formulir dan Buku Petunjuk Pendaftaran dengan menyerahkan bukti pembayaran
4. Mengisi Formulir Pendaftaran (Formulir yang sudah diambil tidak boleh ditukar)
5. Mengembalikan Formulir Pendaftaran yang sudah diisi lengkap ke tempat pendaftaran oleh calon yang bersangkutan (tidak boleh diwakilkan), dengan melampirkan :

* Fotokopi Ijazah san STL, (khusus D IV Teknik Sipil Program Studi Teknik Perancangan Jalan dan Jembatan Ijazah dan Transkrip) masing-masing 1 (satu) lembar
* Pas photo ukuran 4×6 sebanyak 2 (dua) lembar
* Stopmap folio sebanyak 2 (dua) buah dengan ketentuan warna :
o Merah untuk bidang Rekayasa (IPA)
o Biru untuk bidang Tata Niaga (IPS)

5. Ujian Seleksi

8 Agustus 2009 :
Dengan Mata uji :
IPA : Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, IPA Terapan
IPS : Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Ekonomi & Akuntansi Terapan
10 Agustus 2009 Khusus D-IV Perancangan Jalan dan Jembatan :
Dengan Mata Uji : Tes Potensi Akademik (TPA) dan Matematika Dasar
6. Pengumuman Hasil Ujian

14 Agustus 2009
7. Daftar Ulang

Calon Utama : 13 – 16 Agustus 2009
Calon Cadangan : 17 – 19 Agustus 2009
8. Diksarlin

Sistem Pendidikan Tinggi I : 24 – 26 Agustus 2009
Sistem Pendidikan Tinggi II : 27 – 29 Agustus 2009
Gelombang Lapangan I : 24 – 26 Agustus 2009
Gelombang Lapangan II : 27 – 29 Agustus 2009

Alamat Kampus :
Jalan Srijaya Negara Bukit Besar Palembang 30139
Telepon. 0711-353414 Fax. 0711-355918
Website : http://www.polsri.ac.id/
e-mail : info@polsri.ac.id